Minggu, 04 Maret 2018

[REVIEW] Orange


Anime yang bergenre “Sci-fi, Drama, Romance, School, Shoujo ” dan mendapat Rating di My Anime List sebesar 7,71 ini telah tayang sejak Juli 2016. Anime karya Ichigo Takano dan bekerja sama dengan Telecom Animation Film Studio yang berjumlah 13 episode + 1 Movie . Anime yang di adaptasi dari sebuah manga berjudul serupa terbitan 2012, dan anime ini telah mendapatkan versi Live Action-nya.

Sebelumnya yuk kenalan dulu dengan karakter anime Orange

› Takamiya Naho


Takamiya Naho, merupakan seorang gadis yang pemalu dan feminim. Dia tidak banyak bicara dan selalu ragu dalam bertindak sehingga di masa depan mengalami begitu banyak penyesalan.  Sejak awal surat dari masa depan memintanya untuk mengubah dirinya agar tidak ada penyesalan seperti dirinya di masa depan. Naho pun mengikuti maunya surat itu, meskipun kadang terlambat. Naho sempat terganggu karena surat itu seperti memaksa perasaannya, tapi akhirnya ia ikhlas tetap mengikutinya.


› Naruse Kakeru


Naruse Kakeru adalah seorang pemuda yang ceria namun sebenarnya menyimpan kesedihan yang mendalam di dalam hatinya. Kakeru dan Naho sebenarnya saling menyukai namun Kakeru tahu bahwa sahabatnya Suwa juga menyukai Naho sehingga Kakeru pun memilih tidak mendekati Naho. Hal itu menjadi salah satu penyesalannya sepanjang cerita.


› Suwa Hiroto


Suwa Hiroto merupakan orang yang paling dekat dengan Kakeru, paling tinggi, jago olahraga, yang pastinya idola para perempuan di SMA. Suwa ini sebenarnya tahu bahwa Kakeru dan Naho sebenarnya saling menyukai namun memilih berpura-pura tidak tahu. Hal itu jugalah yang menjadi penyesalan terbesar baginya.


› Murasaka Azusa


Murasaka Azusa atau sering dipanggil sahabatnya dengan panggilan Azu ini merupakan orang yang berisik dan paling ceria di antara teman teman nya, kemana-mana ia selalu bersama sahabatnya Takako. Dan jika bersama Hagita dia selalu melakukan hal-hal yang mengundang tawa. Azu tak pernah menyadari bahwa Kakeru dan Naho saling menyukai sehingga malah mendukung Kakeru untuk berpacaran dengan kakak kelas yang menembaknya. Itulah penyesalan terbesarnya sepanjang cerita.


› Chino Takako


Chino Takako merupakan cewek yang keren tegas dan agak tomboi. Dia punya tempramen yang tinggi dan gampang naik darah. Tapi sebenarnya dia sangat menyayangi teman-temannya. Takako adalah gadis yang bisa berada dipihak netral. Dia nggak memberikan dukungan yang sama besar pada Suwa dan Kakeru untuk merebut hati Naho. Taka tidak ragu untuk mengingatkan temannya yang menurutnya berbuat salah.


› Hagita Saku


Hagita Saku merupakan orang yang sifatnya kalem, pinter, tidak banyak bicara dan payah dalam pelajaran olahraga. Dia sering dikerjai teman-temannya. Terutama Azu yang suka banget menggodanya. Meskipun sering dijadikan bahan bercandaan, Hagita sebenarnya orang yang paling memerhatikan dan peduli terhadap temannya. Bahkan dapat diandalkan pada saat-saat genting.



SINOPSIS

Orange menceritakan tentang pershabatan yang terdiri dari 6 orang yang “tidak biasa”. Awal cerita Takamiya Naho menemukan surat dikamarnya tanpa sepengetahuan dirinya, yang merupakan surat dari dirinya di “masa depan” tepatnya masa 10 tahun dari masanya sekarang.


Isi dari surat Naho di masa depan memperingatkan pada Naho yang sekarang untuk mengubah masa depan sehingga dapat menghilangkan penyesalannya. Naho awalnya nggak terlalu percaya dengan surat itu, namun ternyata beberapa kisah yang ditulis dalam surat itu benar-benar menjadi kenyataan, yaitu munculnya anak pindahan di kelas Naho bernama Naruse Kakeru yang berasal dari Tokyo. (bila dilanjutkan isi surat dari Naho akan spoiler besar)

Inti dari permasalahan utama dari cerita ini adalah kemunculan Kakeru sendiri. Naho bersama empat sahabatnya Suwa, Azu, Taka dan Hagita mengajak Kakeru berkeliling kota sepulang sekolah. Kakeru awalnya menolak karena dia ada urusan. Tetapi karena dorongan dari teman-teman barunya, akhirnya Kakeru memutuskan untuk ikut dan bersenang senang dengan teman barunya.



Naho masa depan menyampaikan dalam suratnya bahwa Naho harus menghalangi teman-temannya untuk mengajak Kakeru main bersama. Naho merasa permintaan itu aneh dan mengabaikannya. Siapa sangka satu peristiwa ini merupakan awal dari penyesalan Naho yang terus berlanjut sampai sepuluh tahun mendatang. Mampukah Naho mengubah masa depan seperti yang inginkan oleh Naho di masa depan dalam suratnya?

Pesan dari anime ini adalah bahwa kamu harus memerhatikan sahabatmu dan meringankan bebannya, bahwa kamu harus segera minta maaf jika bertengkar dengan temanmu, jangan menunda sampai besok karena kamu tak akan pernah tahu apakah masih ada hari esok.
 

Beberapa seiyuu yang kebagian mengisi tokoh utama anime ini adalah :
  • Hanazawa Kana   sebagai   Takamiya Naho
  • Yamashita Seiichirou   sebagai   Naruse Kakeru
  • Furukawa Makoto   sebagai   Suwa Hiroto
  • Takamori Natsumi   sebagai   Murasaka Azusa
  • Rika Kinugawa   sebagai   Chino Takako
  • Okitsu Kazuyuki   sebagai   Hagita Saku


[Ost Orange] :

• Opening “Hikari no Hahen (光の破片)” by Yu Takahashi
• Ending “Mirai (未来)” by Kobukuro


Kesimpulan :
Design yang bagus, pembawaan karakter yang pas, cerita yang sangat menarik dan rasa penasaran dari kelanjutan cerita nya udh bener bener pas di nikmati. Pembawaan cerita yang ga bosen dengan kisah romansa Kakeru dan Naho juga sangat mendukung + persahabatan mereka yang saling terhubung satu sama lain dan untuk ost opening lumayan enak di dengar.
“Score pribadi keseluruhan : 86 /100”

0 komentar:

Posting Komentar